GERBANGINFORMASI.COM, MUARO JAMBI - Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Drs. Raden Najmi menghadiri kegiatan Optimalisasi Pemanfaatan Rumah sakit Rujukan Kabupaten Muaro jambi. kegiatan tersbeut dilaksanakan di ruang pola Gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sungai Bahar, Rabu 02 Oktober 2024 kemarin.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muaro Jambi Afifudin, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sungai Bahar Dr. Aang Hambali, Perwakilan Puskesmas Se-Kecamatan Sungai Bahar, Camat se- Sungai Bahar, Forkopimcam, dan para undangan terkait lainnya.
Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Drs Raden Najmi mengatakan tujuan di adakannya kegiatan ini adalah untuk supaya lebih menekankan kepada pelayanan kesehatan terhadap masyarakat yang kurang mampu.
"Selain itu, Saya juga mengajak kita semua untuk lebih meningkatkan lagi pelayanan rumah sakit daerah yang ada di Kabupaten Muaro Jambi ini agar semakin produktif dan aktif," harapnya.
Penjabat bupati Kabupaten Muaro Jambi Drs. Raden Najmi juga mendengarkan keluhan-keluhan dari beberapa perwakilan puskesmas yang ada di wilayah daerah Kecamatan Sungai Bahar yang nanti semoga di kemudian hari akan dicoba untuk diperbaiki dan mudah-mudahan semua masalah yang selama ini menjadi kendala dapat teratasi dengan baik.
Dalam acara tersebut turut dilakukan acara penandatangan bersama sebagai bentuk kerja sama pihak pemerintah Kabupaten serta pihak Rumah Sakit Umum Daerah dalam upaya untuk memajukan dan mensejahterakan kesehatan masyarakat yang mana dilakukan oleh Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Drs. Raden Najmi, seluruh Camat Sungai Bahar, kepala Dinas Kesehatan, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah, dan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil sebagai wujud komitmen dalam mewujudkan visi misi pemerintah Kabupaten Muaro Jambi yang sehat dan sejahtera. (Jun)
Social Header